Paduan Suara Universitas Tangerang Raya, Juara 2 Lomba Gebyar LL Dikti IV

27/07/2022 15:40
Array
banner-single

 Liputan45 com Tangerang, Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LL Dikti) wilayah IV menyelenggarakan lomba Paduan Suara antar Perguruan Tinggi se Banten dan Bandung, untuk zona 3 yang diikuti oleh 6 Perguruan Tinggi, yang dilaksanakan pada, Selasa (26/07/2022) bertempat di auditorium Kampus Universitas Pamulang 2 (Unpam) jalan Puspitek Serpong Tangerang Selatan.

Acara dibuka langsung oleh Wakil Rektor 3 Bidang Kemahasiswaan, Wildan, S.S,M.A, dalam sambutannya, Wilda menyampaikan,” ucapan selamat datang bagi peserta lomba paduan suara LL Dikti wilayah IV, untuk zona 3, semoga dapat berlomba dengan sebaik baiknya”, ucap warek 3 ini.

Keluar sebagai juara dalam lomba tersebut, yaitu Juara 1 Universitas Pamulang, Juara 2 Universitas Tangerang Raya dan Juara 3 Universitas Primagraha.

Kepada media, Pembina Paduan Suara Universitas Tangerang Raya (Untara) Sri Sukartono, S.IP, SE,MM mengatakan, “Saya tidak menyangka kalau Paduan suara Untara bisa meraih juara kedua,
Mungkin karena disiplin dan kerjakeras anak anak hingga mereka mendapat juara”, ujarnya.

Masih dikatakan Sri Sukartono yang merupakan Dekan di Untara, menyampaikan, bahwa peserta yang berhasil keluar sebagai 3 besar, akan di kompetisikan, pada tanggal (11/08/2022) di Bandung.

Hal senada juga disampaikan Wakil Rektor 1 Universitas Tangerang Raya, Dr.Bobby Reza, MM, “Mengapresiasi hasil yang telah diraih oleh Paduan suara Untara, semoga Untara semakin maju dan berkembang disemua bidang”, ungkapnya, yang menyaksikan secara langsung, acara lomba tersebut, guna memberikan semangat juang bagi adik adik mahasiswa untara”, tandasnya.(02/Dag).

Rekomendasi Anda

BANNER-ATAS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terkini Lainnya