Koramil 12 Rajeg Lakukan Serbuan Vaksin di Puskesmas Rajeg

15/09/2021 13:44
Array
banner-single

Liputan45 com Rajeg Tangerang.Kodam Jaya, Tigaraksa – Koramil 12 Rajeg, Kodim 0510/Trs melakukan serbuan vaksinasi Sinovac tahap I untuk warga Rajeg. Kegiatan vaksin tahap I di gelar di Puskesmas Rajeg Jalan Kukun Mauk Desa Mekarsari Kecamatan Rajeg Kabupaten Tangerang, Rabu (15/09/2021).

Kegiatan vaksinasi tahap I tersebut di mulai pukul 08.00 WIB dengan protokol kesehatan yang cukup ketat, selain monitoring Prokes anggota Koramil 12 Rajeg juga membantu pengamanan dan keamanan.

Dandim 0510/Trs Letkol Inf Bangun I E Siregar melalui Danramil 12/Rajeg Kapten Inf Sudibyo menyampaikan, kegiatan serbuan vaksin tahap I tersebut dengan target 300 orang.

“Kehadiran Koramil Rajeg di lokasi vaksinasi tahap I tersebut untuk membantu mendata dan mengamankan terselenggaranya kegiatan vaksinasi tahap I, agar warga masyarakat dapat mencegah penyebaran virus Covid 19 melalui imun tubuh,” ujar Danramil.

Lebih jauh Danramil menjelaskan, tentunya TNI dari jajaran Koramil 12/Rajeg Kodim 0510/Trs terus berupaya membantu pemerintah dalam mencegah penyebaran virus Corona di wilayah.

Hadir dalam kegiatan vaksin Kepala Puskesmas Rajeg Dr Siti Salmah, Kepala TUUD Puskesmas Rajeg H Fendi dan para peserta vaksinasi ke-1 dan 2 personil Koramil 12 Rajeg.(Rumaidi).

Rekomendasi Anda

BANNER-ATAS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terkini Lainnya