Liputan45 com Tigaraksa, Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke 77 di Kecamatan Tigaraksa Kabupaten Tangerang Banten diwarnai dengan gerak jalan sehat dan santunan anak yatim.Setelah sebelumnya hampir 3 tahun tak bisa dimeriahkan akibat pandemi Covid-19. Minggu (14/8/2022).
Selain gerak jalan sehat, sederetan kegiatan lain juga mengisi acara HUT RI ke 77 di Kecamatan Tigaraksa seperti cabang olahraga sepakbola antar desa, Tarik Tambang, dan juga lomba panjat pinang.
Camat Tigaraksa Rahyuni saat sambutannya mengatakan, kami ucapakan banyak terima kasih kepada masyarakat kecamatan Tigaraksa yang sudah ikut memeriahkan acara jalan santai ini.banyak hadiah dorprize yang kami siapkan untuk peserta gerak jalan.
Camat juga menambahkan, kami juga mengadakan santunan anak yatim, ada sekitar 100 anak yang akan kami santuni.kami juga mengucapkan banyak terimakasih kepada para donatur yang sudah ikut menyumbang berbagai hadiah, seperti kulkas, mesin cuci, televisi, sepeda, dan puluhan Hadian lainnya.
Sementara ketua Karang Taruna Kecamatan Tigaraksa Endang terimakasih kepada pemerintah kecamatan Tigaraksa yang sudah mendukung kami disetiap kegiatan serta semua panitia yang sudah bekerja untuk mensukseskan acara gerak jalan dan santunan anak yatim.
“Semoga pengurus karang taruna kecamatan Tigaraksa tetap kompak sehingga program – program kerja yang sudah kita sepakati bisa berjalan sesuai dengan harapan,”ucap Lasun Sapaan akrabnya.( 02/Dàg).